Program Magister S2 PMI Ikut dalam Yudisium Periode II


Bandar Lampung, Program Pascasarjana UIN Raden Intan Lampung mengukuhkan 37 calon wisudawan Program Doktor dan Magister pada Yudisium Periode II di Ruang Teater Lt. 2 Gedung Academic & Research Center pada Selasa, 09 Mei 2023.

Prof. Dr. Ruslan Abdul Ghofur, M.Si dalam sambutannya, mengungkapkan rasa syukur atas progres mahasiswa lulus tepat waktu yang semakin banyak, “Alhamdulillah peserta yudisium semakin hari semakin banyak, progres kita untuk meluluskan mahasiswa tepat waktu tercapai”.

Sebanyak 6 mahasiswa Prodi S2 PMI mengikuti Yudisium pada kali ini. Ariyana Sari, mahasiswa Prodi S2 PMI menjadi lulusan terbaik dengan IPK 3,97 Predikat Cumlaude. Ketua Prodi S2 PMI, Dr. Fitri Yanti, MA menyampaikan rasa bangga serta berharap kepada para alumni agar dapat berkontribusi dan memberikan dampak positif bagi masyarakat, “Alhamdulillah, mahasiswa Prodi S2 PMI menjadi lulusan terbaik kali ini, semoga kedepannya para alumni dapat berkontribusi dalam masyarakat.”