Home » Tak Berkategori » Pascasarjana UIN Raden Intan Lampung Gelar Sharing Session dengan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan di Museum Kretek Kudus Jawa Tengah

Pascasarjana UIN Raden Intan Lampung Gelar Sharing Session dengan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan di Museum Kretek Kudus Jawa Tengah


Jum’at, 21 Juli 2023. Program Pascasarjana UIN Raden Intan Lampung (UIN RIL), Prodi S2 Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) mengadakan kegiatan sharing session dengan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Kudus di Museum Kretek Kudus Jawa Tengah.

Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah mahasiswa S2 Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) dan pendamping diantaranya yaitu Wakil Direktur Pascasarjana UIN RIL : Dr. Hj. Heni Noviarita, M.Si., Kasubag Tata Usaha ; Farida Rahmawati, M.Kom.I., Ketua Prodi S2 PMI ; Dr. Fitri Yanti, MA., dan Sekertaris Prodi : Dr. Tontowi Jauhari, MM.

Dalam sambutannya, Kepala Bidang Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Endang Fitriani, SH., MM. menyampaikan bahwa Kabupaten Kudus dikenal dengan sebutan Kota Kretek “Kabupaten Kudus ini dikenal dengan sebutan kota Kretek, usaha kretek yang memberdayakan masyarakat menjadi salah satu penopang ekonomi di Jawa Tengah” ujarnya.

Wakil Direktur Pascsarjana UIN RIL, Dr. Hj. Heni Noviarita, .Si menyampaikan terimakasih atas sambutan yang diberikan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Kudus “Potensi Ekonomi dan Kemandirian Masyarakat di Kota Kudus ini dapat diimplementasikan oleh mahasiswa untuk mengembangkan prospek ekonomi di lingkungannya khususnya pada bidang pariwisata dan kebudayaan dalam rangka memberdayakan masyarakat” ujarnya.

Dr. Fitri Yanti, MA., selaku Ketua Prodi S2 Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) menyampaikan tujuan diadakannya kegiatan ini agar mahasiswa dapat mempelajari sektor pengembangan masyarakat, bagaimana pariwisata ini mempengaruhi mata pencaharian, sosial, dan budaya masyarakat setempat, serta agar mahasiswa lebih bisa menghargai warisan budaya yang dimiliki.

Sharing Session ini diakhiri dengan penandatanganan Nota Kesepahaman antara Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota kudus dengan Pascasarjana UIN Raden Intan Lampung, serta penandatangan MoA dengn Prodi S2 Pengembangan Masyarakat Islam (PMI).